

Apa itu Bimtek?
Bimbingan Teknis (Bimtek) adalah program pelatihan intensif yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam bidang tertentu. Melalui Bimtek, peserta dapat memperoleh keterampilan praktis dan pemahaman mendalam yang langsung bisa diterapkan dalam pekerjaan sehari-hari disesuaikan dengan bidang pekerjaan masing-masing. Seiring dengan kebutuhan industri dan penyesuaian pelaksanaan, Bimtek bisa dilakukan secara online atau offline. Semakin maju perkembangan teknologi dan alat bantu tidak sedikit Bimtek dilakukan secara online.
Mengapa Bimtek Penting?
Temukan Kami
Pentingnya Bimbingan Teknis (Bimtek) dalam Transformasi Digital khususnya dalam pelayanan publik dapat membantu instansi meningkatkan kepuasan pelanggan atas pelayanan yang dibutuhkan oleh masyarakat. Hal ini disampaikan oleh Pemerintahan Amerika Serikat sebagai the most digitally competitive country in the world atau negara yang memiliki tingkat adaptasi teknologi tertinggi di dunia sebesar 100% berdasarkan IMD World Digital Competitiveness Ranking pada tahun 2024, sementara Indonesia sendiri berada di peringkat 45. Bimbingan Teknis menjadi lebih penting lagi karena selain investasi terhadap infrastruktur teknologi yang dibangun oleh suatu negara, pemberian investasi terhadap sumber daya manusia sebagai talenta digital juga merupakan salah satu indikator kesuksesan dalam implementasi digital pada sektor pelayanan publik. Setelah kurang lebih satu dekade menerapkan sistem yang digital terbaik dalam pelayanan publik khususnya pemerintahan, hingga saat ini Amerika Serikat juga masih memfokuskan pada perekrutan talenta digital yang cakap secara teknis dalam transformasional ini untuk memberikan dampak kehidupan yang lebih baik dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Untuk mencapai transformasi digital yang sukses dalam pelayanan publik, beberapa aspek utama yang bisa diakomodir dalam pelaksanaan Bimtek meliputi:
1. Peningkatan Kompetensi dan Keterampilan:
Bimtek menyediakan platform bagi pegawai untuk meningkatkan kompetensi dan keterampilan mereka dalam bidang tertentu. Dalam era digital ini, literasi teknologi dan kemampuan khusus sangat penting untuk menghadapi tantangan baru dan memenuhi tuntutan masyarakat yang semakin kompleks. Aparatur yang terlatih dapat menjalankan tugas dengan lebih baik, meningkatkan kredibilitas dan kepercayaan publik terhadap institusi pemerintahan.
2. Adaptasi Terhadap Perubahan:
Dengan cepatnya perkembangan teknologi dan regulasi, pegawai perlu selalu up-to-date dengan pengetahuan terbaru. Bimtek membantu mereka beradaptasi terhadap perubahan ini dengan menyediakan pelatihan terkini yang relevan dengan kondisi saat ini. Di tengah perkembangan teknologi yang pesat, pegawai harus beradaptasi dan menguasai literasi digital untuk tetap relevan dan efektif.
3. Peningkatan Produktivitas dan Efisiensi:
Melalui Bimtek, pegawai dapat mempelajari teknik-teknik baru dan praktik terbaik yang dapat diterapkan dalam pekerjaan sehari-hari. Hal ini berkontribusi langsung terhadap peningkatan produktivitas dan efisiensi kerja, memungkinkan layanan publik berjalan lebih lancar dan efektif dan penyelesaian tugas dengan waktu dan biaya yang lebih sedikit.
4. Standar Pelayanan yang Lebih Baik:
Bimtek memastikan bahwa semua pegawai memiliki pengetahuan dan keterampilan yang sama, sehingga standar pelayanan dapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan. Ini penting untuk memberikan layanan yang konsisten dan berkualitas tinggi kepada masyarakat sehingga dapat meningkatkan akuntabilitas dalam pelayanan publik yang akan membangun kepercayaan masyarakat.
DigiAct hadir dengan berbagai modul dan jenis penyelenggaraan Bimtek yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan instansi. Dalam rangka meningkatkan kapasitas pegawai pelayan publik dalam menghadapi transformasi digital, dengan harapan peserta akan menjadi lebih produktif dalam menyelesaikan tupoksinya pada masing-masing instansi dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
Ketentuan Bimtek
-
Bimtek dilakukan selama 1 s.d. 4 hari kerja (Menyesuaikan Modul)
-
Bimtek diselenggarakan jika kuota peserta terpenuhi minimal 10 peserta
-
Membayar DP sebagai booking slot quota
-
Jika kuota tidak memenuhi, DP dikembalikan (50% atau full)* atau masuk ke kuota di jadwal selanjutnya
-
Menerima request bimtek berkenaan dengan literasi digital disesuaikan dengan kebutuhan instansi
-
Tidak ada refund setelah Full Payment